KoranFesbuk.info » Tersandung Korupsi, Tiga Kader Partai Demokrat Diberhentikan. Saat ini surat permohonan dari Fraksi Demokrat terkait pemberhentian tiga kadernya yang tersangkut masalah korupsi sudah disampaikan pada pihak DPR. Sekretaris Fraksi Demokrat, Saan Mustofa mengatakan pergantian ini mengunakan mekanisme Pergantian Antar Waktu (PAW), ketiga kader yang akan diberhentikan tersebut, sedang tersangkut kasus hukum. Tinggal menunggu keputusan DPR soal kapan dikeluarkan surat keputusan PAW tersebut.
Tiga kader PD yang diberhentikan adalah Amrun Daulay, anggota Komisi II DPR yang terseret kasus dugaan korupsi di Kementerian Sosial. Sementara As'ad Syam telah divonis empat tahun penjara oleh Mahkamah Agung atas kasus korupsi Pembangkit Listrik Tenaga Diesel Muaro Jambi senilai Rp 4,5 miliar. Sedangkan Djufri, mantan Walikota Bitung yang juga tersandung kasus korupsi pembelian lahan kantor walikota. (KF-Vey/1/4/Viva)
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !