Bahan Pangan Tanpa Sertifikat Dari Malaysia Dan Singapura Dimusnahkan
Headlines News :

Bahan Pangan Tanpa Sertifikat Dari Malaysia Dan Singapura Dimusnahkan

Written By Rizki Khaizir on 2012-04-06 | 03.19

KoranFesbuk.info » Bahan Pangan Tanpa Sertifikat Dari Malaysia Dan Singapura Dimusnahkan : Pasca dibukanya rute penerbangan internasional Semarang-Singapura dan Semarang-Malaysia, Balai Karantina Pertanian (BKP) Kelas I Semarang, Jawa Tengah terus melakukan pengawasan produk pangan asal hewan (Bahan Asal Hewan dan Hasil Bahan Asal Hewan) yang masuk ke Kota Semarang.

BKP menemukan sejumlah produk bahan pangan seberat 20,66 kilogram terdiri dari sosis sapi asal Malaysia dan Singapura, dan produk makanan dari Malaysia yakni paha ayam, sosis ayam, bakso, nugget ayam, jerohan sapi, dan empal sapi yang tidak dilengkapi sertifikat kesehatan dari negara asal.

Bahan Pangan Tanpa Sertifikat Dari Malaysia Dan Singapura Dimusnahkan
Bahan pangan tersebut dimusnahkan dengan cara dibakar dan dikubur. Tindakan pemusnahan juga merupakan upaya mencegah penyebaran penyakit hewan di Tanah Air, mengingat negara Malaysia belum dinyatakan bebas penyakit mulut dan kuku oleh World Organization of Animal Health, sedangkan Indonesia dinyatakan bebas dari penyakit tersebut. (KF-Vey/1/9/Kompas)

Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : MasTer Q | Unik dan Lucu | Lirik Lagu
Copyright © 2011. Koran Fesbuk - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger -